Dinihari, Rumah Ahok Diunjukrasa

JAKARTA, 1kata.com: Rumah Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama didatangi puluhan  warga bantaran Sungai Ciliwung di kawasan Pinangsia Ancol, Jakarta Barat pada Rabu (27/5/2015) dini hari. Merekaa memprotes penggusuran tempat tinggalnya oleh Pemprov DKI.

“Mereka berdemo karena tempat tinggal di bawah kolong tol Ancol mau digusur. Mereka menolak digusur,” kata Camat Penjaringan Yani Wahyu Purwoko

Warga yang datang ke rumah Ahok di Pantai Mutiara nomor 39 B Blok Y, Pluit, Jakarta Utara, sekitar pukul 23.00 WIB dengan mengendarai motor. Mereka memaksa masuk komplek perumahan meski satpam setempat sudah melerai, dengan alasan demo pada tengah malam. Namun banyaknya motor yang datang, satpam tak berkutik.

Setiba depan rumah Gubernur, pendemo melakukan orasi dengan teriak tak karuan. Bahkan. sempat mendorong pagar rumah gubernur meski sempay dihalau oleh polisi yang berjaga-jaga depan pagar rumah.

Sekitar pukul 01.00 WIB, polisi langsung membubarkan aksi warga  “Iya tadi ada warga berunjuk rasa di depan rumah Gubernur DKI. Mereka bubar sekitar pukul 01.00,” kata petugas piket Polsek Penjaringan Jakarta Utara Bripda Solihin. “Jumlah pengunjuk rasa sekitar 50. Mereka datang menggunakan sepeda motor,” kata dia.

Solihin menjelaskan petugas Polsek Penjaringan langsung melakukan penjagaan di depan rumah gubernur selama warga berorasi. “Warga sempat menyampaikan pendapatnya selama dua jam lalu dibubarkan dan mereka pulang,” kata dia.

Selain dari kawasan Pinangsia, Jakarta Barat, warga yang berunjuk rasa di malam hari tersebut juga datang dari wilayah Penjaringan, Jakarta Utara. Warga menolak penggusuran tempat tinggalnya yang akan dilakukan oleh Pemprov DKI Jakarta pagi ini. Warga juga menuntut relokasi tempat tinggalnya sebelum digusur.

Warga Pinangsia ini, sempat berdemo di Balai Kota pada Jumat (22/5), menolak penggusuran dan menuntut relokasi tempat tinggalnya. Warga sempat diterima dan diajak bicara oleh Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat.

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below